PAS (Pekan Apresiasi Seni)
adalah salah satu kegiatan yang diadakan oleh HMP PGSD UMS yang merupakan pekan
dimana mahasiswa dan siswa SD dapat saling unjuk potensi kreatifitas, yang diharapkan dapat
mengobarkan semangat dan jiwa seni yang ada pada diri mahasiswa. Kegiatan PAS
tahun ini diselenggarakan pada tanggal 20 dan 24 November 2013 di gedung Griya
Mahasiswa dan Hall FE UMS. Kegiatan ini diikuti oleh Mahasiswa PGSD UMS dan
siswa SD. Perlombaan yang diikuti oleh mahasiswa dalam kegiatan ini berupa kategori
seni tari, menyanyi, band, acapella, musikalisasi puisi, drama dan untuk siswa
SD berupa perlombaan seni tari jawa serta menggambar dan mewarnai.
Pekan
Apresiasi Seni (PAS) dilaksanakan untuk mewujudkan program kerja Bidang III HMP
PGSD yang memfokuskan pada kegiatan yang mengarah pada unjuk kreativitas
mahasiswa PGSD UMS dan siswa SD se-Surakarta dalam bidang seni pada khusunya. Kepanitiaan
sudah terbentuk pada tanggal 27 Agustus 2013 , kegiatan ini dilaksanakan pada 20
dan 24 November 2013. Pelaksanaan lomba ini berada di Griya Mahasiswa dan Hall
FE UMS.
Pada tanggal 20 November 2013, di
Griya Mahasiswa dilaksanakan kegiatan yang ditujukkan untuk Mahasiswa PGSD,
yang didalamnya terdapat kegiatan seni berupa drama, band dan lain-lain.
Persiapan-persiapan
yang dilakukan oleh beberapa panitia dalam kegiatan tersebut antara lain:
a) Rapat kepanitiaan yang bertujuan untuk
menyusun dan merancang apa saja yang dibutuhkan dalam kegiatan ini.
b) Membuat dan menyebarkan surat-surat yang
berkaitan dengan kegiatan ini, seperti halnya surat peminjaman tempat, surat
peminjaman alat, surat pemberitahuan ke SD se eks karisidenan Surakarta, surat
permohonan delegasi peserta pada setiap kelas PGSD dari semester I-V dan
lain-lain.
c) Mencari sponsor pendukung kegiatan PAS.
d)
Mempersiapkan segala sesuatu yang mendukung kegiatan PAS
bagi peserta seperti penyediaan sarana dan prasarana selama
kegiatan ini berlangsung.
Kegiatan PAS yang dilaksanakan pada:
Hari/tanggal : Rabu dan Minggu, 20 dan 24 November 2013
Tempat :
Griya Mahasiswa dan Hall FE UMS
Waktu :
Pukul 08.00 WIB - Selesai
Tema : “Kenali Ekspresikan Senimu untuk Satu Mimpi dan Prestasimu”
Adapun juara dari Pekan Apresiasi Seni ini
adalah :
a) Mahasiswa
(1) Juara 1 diraih oleh kelas VC dengan uang
pembinaan Rp.125.000, adapun tim kelas VC yaitu:
(a) M. Iqbal Arrosyad
(b) Mustain
(c) Rina H
(d) Rina P
(e) Irma
(f) Arini
(2) Juara 2 diraih oleh kelas IG dengan uang
pembinaan Rp.100.000, adapun tim kelas IG yaitu:
(a) Rais Syakur
(b) Rini Rahayu
(c) Syarif Hidayatulloh
(d) Abdul Khalikh
(e) Atun Khasanah
(f) Asma Fadillah
(g) Siti Fila Nur Farida
(h) Ana Zumratus Sa’adah
(i) Ricky Dedy Setiawan
(3) Juara 3 diraih oleh kelas VB dengan uang
pembinaan Rp.75.000, adapun tim kelas VB adalah:
(a) Agif Destian P
(b) Nanda Hasri Permatasari
(c) Erica Adi Purwalga
(d) Sismanto
(e) Anggun Eka Fivianti
(4) Juara Suporter Favorit diraih kelas VA
dengan hadiah hiburan sebesar Rp 20.000
b) Siswa SD
(1) Lomba Tari
Juara 1 Lomba Tari diraih oleh SD N
Pucangan 2, atas nama:
(a) Delinda Maghfirah
(b) Nonik Oktavianingrum
(c) Dinda Mutiara Astuty
(a) .Hafidz Listyan Aditya Perdana
(b) M. Andika Budi Prakoso
(c) Satryo Arif Rahman
(d) M. Azzis Naufal
(a) Gracia Jolanda Purantayana Putri
(b) Nonik Retno Permata Sari
(c) Widya Indrasturi Ratna Palupi
(2) Lomba Menggambar dan Mewarnai
Juara 1 Lomba Menggambar dan Mewarnai
diraih oleh SD Pangudi Luhur Sukoharjo, atas nama Dita Permata Kusala. Juara 2
diraih oleh Malika A.R dari SD N Sawahan 1. Juara 3 diraih oleh Amanda Kharis A.
Dari SD N Manahan 1.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar